Rabu, 18 September 2013

Ditulis untuk mengantar kepergianmu..

Pagi ini, 18 september 2013, 
ketika tak kudengar riuh kicauan burung di pagi hari,
ketika tak kulihat kilau fajar dari segala sisi,
lalu dengan serta merta kabar itu menamparku,
aku terhenyak,
masih beribu kali memohon kau baik-baik saja.

Dear sahabat terbaik, sahabat terkasih, sahabat tersayang, -Neng Nina Susanty.

.. masih melekat harum melati dari peristirahatan terakhirmu, dan bahkan dipertemuan kita kali ini, hanya tanah basah bertabur bunga yang ada dihadapanku, bukan lagi wajahmu, bukan lagi tawa dan cerita-ceritamu.

.. selamat jalan, teman. rupanya Tuhan menginginkanmu kembali lebih cepat daripada kami, temui mereka yang ingin kau temui disana, dan doaku akan selalu memelukmu.

Innalillahi wa inna ilaihi raji'un wa inna ila rabbina lamunqalibun
Allahumma uktubha 'indaki fil muhsinin waj'al kitabaha fi 'illiyyin
wakhlufha fi ahliha fil ghabirin
wala tahrimna ajraha wala taftinna ba'daha .. aamiiin.


dan setelah ini, hanya al-fatihah penghubung kita, penyambung rinduku untukmu, surat kasihku kepadamu.
betapa aku kehilanganmu..

bila saja aku tahu hari itu menjadi hari terakhir aku menatap wajahmu, betapa aku ingin lebih lama memandangimu, memelukmu lebih erat seraya berkata, "terimakasih telah menjadi teman terbaikku."

kini,
berbahagialah,
lompati tumpukkan awan itu,
semoga Tuhan menjagamu,
semoga Tuhan memeluk jiwamu,,
selamat jalan..

Neng Nina Susanty
25 Oktober 1989  - 17 September 2013
 

Senin, 16 September 2013

Bukit Moko, Let Refresh this Complicated Mind!

Kyaaaaaa...... Finally, setelah berbulan-bulan mengidap penyakit 'syndrom Bukit Moko' kesampean juga. Yups, perjalanan panjang ini dimulai dari jalan Padasuka (deket terminal Cicaheum), melewati angklung udjo yang kesohor itu dan terus melaju mengikuti alur jalan.
satu persatu desa dilewati, Cimenyan, Caringin Tilu, terakhir Desa Cicayur. Disini, perjalanan mulus mulai di uji, jalan berbatu, berlubang, berdebu, dan pastinya menanjak. Tidak jauh dari situ ada sebuah pertigaan, ambil jalur kiri dan masih harus mengikuti jalan, sekitar dua tanjakan --yang menurut saya agak ekstrim-lagi.
Tanjakan terakhir, sempat ragu-ragu melihat kontur jalan dengan sudut hampir empat puluh lima derajat. hampir memutuskan pulang, dan syukurlah masih tersisa sedikit lagi nyali untuk melanjutkan perjalanan. Daaaan.... ini dia, Bukit Moko...

 dari semua pengunjung di Minggu cerah ini, tampaknya hanya saya yang nggak punya pasangan T.T

Yang paling diingat dari pasangan ini adalah ketika sedan marunnya mogok diperjalanan pulang ^^

Let me touch the sky!!! @_@

dan dua gelas coffee serta sepiring pisang keju menjadi teman pelepas lapar saya dan kakak saya :P

Lembah yang landai dan hutan pinus yang rapat ;) sejuuuknyaaa....

Konon, Bukit Moko adalah salah satu spot dataran tertinggi di kota Bandung. Dari sini, terlihat cantiknya Bandung dari ketinggian seperti melihatnya dari balik awan. Betapa langit seakan hanya sejengkal, lompati awannya dan kau sampai di hamparan biru cerah Langit Bandung Minggu siang ini.

Dan, setelah kenyang, puas foto-foto, saya putuskan untuk pulang, menuruni jalanan dengan hembusan angin yang makin lama makin kencang. serasa terbang, see, Bukit Moko, I'll be there one day with you, my dear yang belum ketemu juga ^^.

Rabu, 11 September 2013

Cihideung, bertabur warna-warni ceria

Sejak sebulan yang lalu, seorang sahabat menularkan hobi barunya, "berkebun" pada saya, dan jadilah kami sibuk kesana-kemari menyambangi galeri-galeri bunga yang lengkap sampai akhirnya perjalanan berakhir di Cihideung, Bandung. Ternyata lokasinya tidak sesulit yang dibayangkan. cukup belok kiri di depan terminal Ledeng, jalan lurus dan gerai-gerai bunga terlihat di kanan kiri jalan.
naaaah... ini dia hasil jeprat-jepret amatirnya....

Bramolia yang elegan.

Azalea yang menawan.

Bihunbek yang ceria. (nulisnya gimana ya :))

Dahlia yang woooow banget ;)


Anyelir yang imut-imut.
Semua bunga-bunga ini murah meriah, di bandrol 10.000an itu pun masih bisa nawar, so, pinter-pinter nawar ya ;) dan perjalanan masih terus berlanjut, next project berburu lavender dan aster yuuuuk......